Jumat, 10 Mei 2013

Project Exchange Gift New year 2013 -- Ty Wilson "Woman and The Roses"

Sebenarnya udah basi banget kalo harus mengupas tentang karya kristik ku yang satu ini.
Karena karya yang berikut ini dibuat bulan Desember 2012 untuk bertukar kado saat Nyu Yer 2013.
Dan orang yang menerima kadoku adalah ibu dokter Retno Saraswati,,yang mungkin secara penampakan nyata bodinya subur dan montok,,hahaha #ampun mbak Ret#

Bingung mau bikin apa,,buka2 bank pola di laptop kok polanya berat semua dan pasti butuh waktu lama buat bikin. Sedangkan ku gak punya banyak waktu yang tersisa (tinggal 10 hari menjelang Tahun Baru).

Akhirnya buka chcross deh,,dan ketemu lah karya om Ty wilson yang very simple and elegant (menurutku,,,gak tau kalo menurutmu xixi).

belajar kristik

belajar kristik
 Sangat simpel kan? dan cuma butuh dua warna benang,,,hitam dan merah menyala,,murah meriah tho?xixi,,

belajar kristik
 Biar gak terlalu sederhana aku tambahan payet bentuk piring warna merah bling2 di pinggir/border nya. Ini yang memakan waktu agak lama,,karena tiap payet harus saling menimpa biar rapet.

belajar kristik
Nah,,beginilah penampakannya setelah di frame. frame nya pun hanya sehari nih,,maksa si abang tukang frame,,,untung udah jadi pelanggan setianya,,jd dia tak kuasa menolak rayuan ku :))

Langsing ya si mbak yg di gambar kristik?mupeng kaaannn? Ini juga bisa jadi penyemangat buat Mbak Retno (si penerima kado),,untuk bisa diet haha,,dan terkhusus buatku yang bikin kristik (pukulan telak buat diri sendiri).

3 hari menjelang liburan akhir tahun aku kirim deh gift ini via JNE,,di bungkusannya aku tulisin "Jangan dibanting ya pak pos",,hihi.
Dan kata mbak admin JNE nya nyampenya 5 hari kerja,,,aaahh,,ya sudahlah pasrah saja kalo memang hadiahnya baru bisa diterima lewat dari tanggal 1 Januari 2013.
Tapi ternyata tidak,,,2 hari kemudian sudah ada upload an dari Mbak retno,,,,how happy I am deh,,,
Love u JNE hihi,,,

Sukses deh Exchange Gift New Year 2013,,,,
»»  read more

Makan Siang Bersama 100 an Anak Yatim dan Piatu di Salatiga

 بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Setelah sekian lama gak nge blog,,finally mulai lagi deh sibuk corat coret. Masih gak jauh2 tentang dunia perkristikan sih,,tapi kali ini bukan membahas soal karyanya. Tapi tentang kegiatan sosial yg alhamdulillaah continous dilakukan sejak sebelum Ramadhan 2012 lalu. 

Cross Stitch Community "We Do It For Love" begitulah kami menamainya. Ini bukti bahwa selain hobi yang menghabiskan banyak rupiah (karena memang perlengkapan perang kristik harganya mahal),,ada karya yang indah juga,,dan masih bisa menyisihkan sedikit rejeki untuk berbagi dengan saudara2 kita yg kurang beruntung. 

"Wahai orang-orang yang beriman, belanjakanlah (di jalan Allah) sebahagian daripada rezeki yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang hari yang pada hari itu tidak ada lagi jual beli dan tidak ada lagi persahabatan yang akrab dan tidak ada lagi syafaat. Dan orang-orang kafir itulah orang-orang yang zalim." (Surah Al Baqarah Ayat 254)

Awal mulanya yg berpartisipasi hanya sedikit,,lama kelamaan banyak juga. Jadilah saya ini seperti "makelar" sedekah untuk teman2. Alhamdulillaah,,lewat teman2 kristik,Allah menjadikan saya orang yang ada manfaatnya (thanks all my friends #hug) ^__^

Hari ahad, tepatnya tanggal 05 Mei 2013 dengan dana yang terkumpul sebesar Rp. 8,250,250,- kami mengadakan acara "makan siang" bersama 100 an anak yatim dan piatu yang berasal dari 4 (empat) panti asuhan di salatiga,,yaitu Panti Asuhan Darul Hadhonah (Blotongan), Panti Asuhan Al-Ittihad (Semowo), Panti asuhan Yasinta (Cabean) dan Panti asuhan Darul Ulya (Kalibening). 

Cross Stitch Community


Cross Stitch Community
                                                              Bingkisan untuk dibawa pulang

Dengan dibantu suami dan teman2 kantornya (gayanya sih wisata religi ke Salatiga hihi),,lumayan terbantu dan mengurangi beban ku. Oya,,acaranya diadakan di RM. Banyu Bening, Salatiga. Kenapa pilih di tempat ini? Tentunya biar dapet keringanan untuk bagian konsumsi nya,,sehingga anggaran yg besar tersebut bisa di alokasikan untuk yang lain. Dan juga,,karena di tempat ini ada aula yang mampu menampung "tamu agung" yang jumlahnya lebih dari 100 orang ^_^

Cross Stitch Community

Cross Stitch Community

Cross Stitch Community

Cross Stitch Community

Adek2 dari Panti Asuhan Al Ittihad menambah semarak acara dengan menampilkan kesenian musik rebana dan juga puisi. Juga ada tausiyah dari Ustad Fauzi Arkhan yang katanya ustad gaul nya Salatiga xixi,,dan memang terbukti,,beliau bisa masuk dan mengambil hati adek2 ini dengan dakwah yang diselipi guyonan dan candaannya. 

Setelah tausiyah,,dilanjutkan dengan beberapa games,,yg salah satunya adalah game yang menguji kekompakan. Tiap panti asuhan diwajibkan membuat yel yel yang seru dan semangat. Lucu deh liat mereka bikin yel yel,,apalagi pas penampilannya,,seruuu (^.^) Akan jauh lebih seru seandainya temen2 cross stitch community juga hadir,,hiks hiks T___T

Cross Stitch Community

Cross Stitch Community


Cross Stitch Community

Cross Stitch Community
  Penampilan yel2 dan aneka game

Setelah permainan berakhir,,saatnya makan siang dan pembagian bingkisan untuk masing2 anak dan  juga bingkisan untuk tiap2 panti asuhan.
Bingkisan untuk tiap anak berisi : alat tulis (buku tulis 5 pcs, pensil 2 pcs,pen 2 pcs,penggaris 30cm, penghapus pensil) dan juga makanan kecil (susu coklat 200ml, beng2, biskuit).
Sedangkan bingkisan untuk tiap panti adalah 2 sak beras @25kg dan 2 dos mie instan.

Cross Stitch Community
Menu makan siang : ikan bakar lengkap dg sambal dan lalapan, bakmi goreng, dan tempe mendoan
  
Hingga acara berakhir,,suasana ramai anak2 pun masih berlanjut. Ada yang bermain-main di kolam renang,ayunan,,ada juga yang melaksanakan sholat dhuhur dulu sebelum pulang.

Bikin acara seperti ini ternyata ada efek ketagihan nya. Ketagihan liat anak2 panti asuhan ini tersenyum dan tertawa. Semoga di lain waktu bisa mengadakan acara seperti ini yang lebih meriah lagi dan bisa di berbagai kota. Aamiin 

Acara ini takkan bisa terselanggara dengan baik dan sempurna tanpa donasi dari teman2 kristik (cross stitch community),,saudara dan juga temen2ku yang luar biasa. I LOVE YOU all ^.^

 Rasulullah saw bersabda: “Apabila anak cucu adam itu wafat, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak sholih yang mendoakan orangtuanya.” (HR.Muslim, dari Abu Hurairah ra)
   


»»  read more